Sumbawa NTB - Dalam rangka membina tahanan di Rutan Polres Sumbawa, Personel Piket Tahanan Polres Sumbawa mengajak tahanan Sholat Maghrib berjamaah, Senin (31/07/23) .
Kapolres Sumbawa AKBP Heru Muslimin S.I.K, M.I.P, melalui Plh Kasi Humas Ipda Dwi Nuryanto S.Adm., saat dikonfirmasi mengungkapkan bahwa kegiatan mengajak tahanan sholat berjamaah merupakan kegiatan rutin bagi tahanan yang tengah melaksanakan pemeriksaan lanjutan di Polres Sumbawa.
Ipda Dwi menerangkan bahwa kegiatan itu bertujuan untuk meningkatkan iman dan taqwa bagi para tahanan untuk memperbaiki diri menjadi lebih baik atas kesalahan-kesalahan yang telah dilakukan sebelumnya.
"Selama penahanan di Rutan Polres Sumbawa, para tahanan kami ajak untuk melakukan hal-hal positif dengan rajin beribadah dan mengaji bersama" ungkapnya.
Kegiatan itu diharapkan dapat memberikan pencerahan dan siraman rohani kepada para tahanan, sehingga dalam masa penahanan dapat mereka jalani hal yang positif dan bermanfaat.
"Selain itu dengan kegiatan ini mereka diharapkan tidak merenung dengan pikiran kosong sehingga mereka tidak melakukan hal-hal yang baik, dan dapat tersadar untuk berubah menjadi lebih baik" pungkasnya. (Adb)
Baca juga:
Dialog Akal Sehat UAS dan Rocky Gerung
|